Iin Nur Fatimah Jadikan Reses Ajang Silaturahmi dan Serap Aspirasi

- Selasa, 28 Desember 2021 | 17:21 WIB
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PKS, Iin Nur Fatinah menjadikan reses sebagai ajang silaturahmi.  (Heru Sasongko)
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PKS, Iin Nur Fatinah menjadikan reses sebagai ajang silaturahmi. (Heru Sasongko)

HarianSederhana.com, Depok - Hj. Iin Nur Fatinah, selaku Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PKS melakukan reses di daerah pemilihannya Kota Depok-Kota Bekasi, 1-10 Desember 2021.

"Reses adalah kegiatan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari tingkat kabupaten/kota, provinsi dan pusat yang dilakukan di luar masa sidang/rapat kedewanan," ungkap Hj. Iin Nur Fatimah

Menurut Iin Nur Fatinah, reses ini dijadikan untuk ajang silaturahmi dan serap aspirasi kepada konstituennya secara tatap muka langsung.

Baca Juga: Pemkot Depok Salurkan KDS Pendidikan bagi 743 Siswa SMA Sederajat Kurang Mampu

Karena ini merupakan kegiatan reses ke 2-nya selama menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat yang baru dilantik Maret lalu sebagai anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) dari anggota dewan sebelumnya, Nur Supriyanto yang wafat tahun lalu.

"Reses perdana saya dilakukan dengan model kunjungan ke kantor lembaga/dinas pemerintah didaerah pemilihan, karena saat itu kondisi kasus Covid 19 sedang tinggi dan tidak bisa dilakukan pertemuan tatap muka langsung dengan mengumpulkan orang banyak," tuturnya.

Pada kesempatan reses kali ini, dewan berkacamata ini menerima masukan dari kaum ibu tentang masih minimnya daya tampung SMA Negeri di wilayah Kecamatan Cimanggis.

Baca Juga: PDAM Tirta Asasta Sediakan Lima Keran Air Siap Minum di Alun-alun Kota Depok

"Mereka mengusulkan agar dibangun lagi unit SMAN di wilayah tersebut agar bisa menampung angkatan sekolah yang ada di Cimanggis," ujarnya.

Selain itu, aspirasi mengenai lapangan pekerjaan dan UMR pekerja di bidang industri (pabrik) tolong diperhatikan dan ditingkatkan.

Srikandi dari PKS ini mengatakan, akan meneruskan aspirasi dan masukan tersebut ke bidang terkait melalui sejawatnya di Fraksi PKS yang sesuai dengan bidang tersebut.***

Editor: Heru Sasongko

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Aparatur Kelurahan Serua Semangat Jumsih

Minggu, 29 Mei 2022 | 15:04 WIB

PPAPRI Depok Tekankan SK KNPI Sah

Jumat, 27 Mei 2022 | 21:44 WIB

Lebaran Depok Perkenalkan Tradisi Tempo Dulu

Jumat, 27 Mei 2022 | 19:02 WIB

Terpopuler

X