HarianSederhana.com, Depok - Lembaga Lanjut usia Indonesia (LLI) Kecamatan Sawangan tidak segan-segan memberikan edukasi ataupun arahan kepada generasi muda terkait pengalaman, karena di antara para lansia memiliki pengalaman.
Hal itu dikatakan Camat Sawangan, Anwar Nasihin usai menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) 2022 program LLI Kecamatan Sawangan, Kota Depok di aula kecamatan setempat, Selasa 1 Maret 2022.
Dikatakan Anwar Nasihin, LLI Kecamatan Sawangan berisi orang-orang dengan beragam latar belakang profesi, seperti mantan ASN, BUMN, dan profesi lainnya yang bisa memberikan pengalamannya untuk memotivasi generasi muda.
Baca Juga: Warga Sambut Antusias Operasi Pasar Minyak Goreng di Kecamatan Tapos
“Edukasi ini sangat penting diberikan kepada generasi penerus,” ulas Anwar Nasihin.
Mengenai program LLI Kecamatan Sawangan, dijelaskannya, di antaranya kegiatan senam lansia, pembinaan spiritual bergabung dengan pengajian di lingkungan masing-masing, kemudian berikutnya para lansia mengadakan kunjungan.
“Kunjungan ini intinya jalan bahagia, seperti itu,” ujarnya.
Baca Juga: Stabilkan Harga Minyak Goreng, Pemkot Depok Gandeng Bulog Adakan Operasi Pasar
Pada kesempatan itu, Camat Sawangan juga mengingatkan kepada para lansia agar menerapkan protokol kesehatan, yaitu memakai masker, menjaga jarak, hingga mencuci tangan dengan sabun di air mengalir agar terhindar dari virus Coviid-19.
Dalam Rakor tersebut hadir Ketua LLI Kecamatan Sawangan Hj. Rahayu Sumadi, Kepala Seksi Kemasyarakatan Madris, LLI Pokja Kelurahan dan para pengurus LLI kecamatan setempat.***(Sudibyo)
Artikel Terkait
Sinopsis Terpaksa Menikahi Tuan Muda 1 Maret 2022: Kinanti Sembuh, Alexa dekat dengan Abhimana
Jadwal Film Hari Ini, 1 Maret 2022 Tayang di TV Nasional
Lima Amalan Ringan Bisa Dapat Pahala dan Mendatangkan Kebaikan, Simak Penjelasa Syekh Ali Jaber
Lakukan Amalan Ini Bisa Menolak Bala dan Dapat Palaha Besar, Berikut Penjelasan Almarhum Syekh Ali Jaber
Diguyur Hujan Deras, Satu Keluarga di Sukabumi Mengungsi: Khawatir Tertimbun Longsor
Tega Banget Seorang Ayah Memperkosa Anak Kandung: Korban Sering Diancam
Kasus Pemerkosaan Anak Kandung, Pemkot Depok Bantu Pendamping Hukum dan Psikologis
Doa Setelah Shalat Tarawih, Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Terjemahan