HARIAN SEDERHANA, JAKARTA – Organisasi Habaib se-Indonesia Rabithah Alawiyah mengabarkan pimpinan Majelis Ta’lim Al Afaf Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf meninggal dunia. Habib Ali Bin Abdurrahman Assegaf dikabarkan meninggal dunia di rumah sakit holistik Purwakarta, Jumat (15/1).
Habib Ali meninggal selang sehari setelah berpulangnya ulama Syekh Ali Jaber. Wafatnya dua ulama besar dalam tempo dua hari ini menjadi kabar duka bagi Indonesia di awal tahun 2021. Sosok Habib Ali dikenal sebagai ulama yang punya pengabdian dan dedikasi pada dakwah dan keumatan.
Habib Ali ramai dikaitkan dengan sosok Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab dalam rencana kepulangannya ke Indonesia pada 10 November tahun lalu. Habib Ali, kata Rizieq, merupakan orang pertama yang ditemui Rizieq usai kembali ke Indonesia.
Hubungan Habib Ali dengan Rizieq disebut tak hanya hubungan antara guru dan murid. Sebagai salah satu ulama yang dituakan, dia menyebut, sang ayah telah menjadi guru Rizieq bahkan sejak sebelum mendirikan FPI.
Keduanya terakhir bertemu pada 2018 saat Habib Ali beserta rombongan menjalankan ibadah umrah. Alwi mengingat, Rizieq kala itu sengaja menyambangi hotel yang ditempati Habib Ali untuk sekadar sowan.