HarianSederhana.com, Jabar - Kaukus Perempuan Parlemen (KPP) DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar) dalam rangka memperingati Hari Ibu menyelenggarakan bakti sosial (baksos), Kamis 30 Desember 2021.
Menurut anggota KPP DPRD Provinsi Jabar, Hj. Iin menyampaikan gelaran baksos yang dilakukan berupa pemberian bingkisan sembako kepada para OB, satpam,sopir, tukang kebun, operator dan service lift yang ada di lingkungan DPRD Provinsi Jawa Barat.
"Perempuan parlemen dalam rangka Hari Ibu ingin berbagi kebahagiaan sebagaimana kasih sayang seorang ibu kepada warga (team support atau karyawan) DPRD," ungkap Iin Nur Fatinah anggota DPRD Jawa Barat dari Fraksi PKS.
Baca Juga: Iin Nur Fatimah Jadikan Reses Ajang Silaturahmi dan Serap Aspirasi
Lebih lanjut diutarakannya, biasanya kegiatan baksos yang digelar setiap tahunnya dilaksanakan di luar berbagi ke masyarakat kurang mampu, khususnya para ibu.
"Tahun ini dikhususkan untuk yang terdekat. Juga sebagai bentuk rasa syukur atas rahmat dan kasih sayang dari yang kuasa sebagai seorang ibu yang diberi amanah sebagai anggota parlemen," katanya.
"Juga sebagai rasa terimakasih kepada para penerima baksos yang sudah mensupport kegiatan kedewanan," imbuhnya.
Pihaknya berharap bantuan sembako ini juga bisa memberikan manfaat kepada para penerima, mengingat kondisi saat ini yang terbilang cukup sulit akibat pandemi Covid-19 dan kenaikan harga barang kebutuhan di momen Natal dan Tahun Baru.Bangs
Baca Juga: Sosialisasi Perda Perlindungan Anak, Iin Nur Fatinah Ajak Jaga Generasi Penerus Bangsa
"Insya Allah bantuan yang mungkin tidak sebarapa bisa mengurangi beban pengeluaran sehari-hari dan dapat dimanfaatkan untuk keluarga," pungkasnya.***
Artikel Terkait
Iin Nur Fatinah Pantau Penerapan PPKM Darurat di Sukmajaya
Kolaborasi DPRa PKS Sukmajaya-Iin Nur Fatinah, Adakan Jumat Berkah
Aleg PKS Jabar, Iin Nur Fatinah : Pentingnya Peran Pemuda Sebagai Agen Perubahan
Iin Nur Fatinah Monitoring Potensi Pajak Kendaraan di Samsat Cinere
Iin Nur Fatinah Hadiri Lomba Baca Kitab Kuning PKS Jabar
PPAPRI Minta KNPI Jabar Lanjutkan Tahapan Pembentukan Formatur
PDAM Tirta Asasta Sediakan Lima Keran Air Siap Minum di Alun-alun Kota Depok
Pemkot Depok Salurkan KDS Pendidikan bagi 743 Siswa SMA Sederajat Kurang Mampu
Iin Nur Fatimah Jadikan Reses Ajang Silaturahmi dan Serap Aspirasi
Wakil Wali Kota Depok Serahkan Sertifikat PTSL untuk Warga Mekarsari
Tiga ASN di Kecamatan Sawangan Dapat Penghargaan
97 Unit RTLH di Kelurahan Duren Seribu Direhab
2022, Rangkapan Jaya Baru Fokus Penanganan Banjir dan Pemberdayaan Masyarakat
SDN Bojongsari Raih 7 Juara Tingkat Kota Depok di Penghujung 2021
500 Siswa SDN Bojongsari 01 Ikuti Vaksin Covid-19 Lanjutan