Kafe Excelso Pesona Square Depok, Seduhan Kopi Terbaik di Suasana Outdoor Indoor

- Kamis, 23 Desember 2021 | 17:00 WIB
Kafe Excelso Pesona Square Depok yang menghadirkan suasana outdoor indoor yang nyaman bagi pecinta kopi.  (Heru Sasongko)
Kafe Excelso Pesona Square Depok yang menghadirkan suasana outdoor indoor yang nyaman bagi pecinta kopi. (Heru Sasongko)


HarianSederhana.com, Depok – PT. Excelso Multirasa (Excelso), local coffee shop chain stores terbesar di Indonesia yang berada di bawah naungan Kapal Api terus berkembang dan berinovasi untuk para pecinta kopi di Indonesia.

Sebagai gerai coffe modern yang berdiri sejak 1991, Excelso kini memiliki 140 outlet yang tersebar di 40 kota besar di Indonesia. Salah satunya di Kota Depok, yang hadir di Ground Floor Pusat Perbelanjaan Pesona Square Depok, Jalan Juanda, Sukmajaya.

Pangesti Bernardus, Head of Corporate Communication Kapal Api Global mengutarakan Excelso menawarkan seduhan kopi terbaik dari Indonesia. 

Baca Juga: DWP Kota Depok Bagikan Bunga dan Souvenir ke Pedagang Pasar Cisalak

"Di Excelso, penggemar kopi dapat menikmati seduhan kopi dengan 3 cara berbeda yang dapat dipilih. Syphon Brew adalah cara menyeduh kopi dengan alat khusus yang pas untuk Anda yang tidak ingin kopi terasa terlalu pahit," ungkapnya.

Ada pula seduhan kopi dengan menggunakan Coffee Machine, yang direkomendasikan untuk Anda yang suka kopi dengan tingkat keasaman tinggi dan kopi yang pekat.

Selain itu, seduhan dengan Coffee Press, cocok untuk Anda yang suka kopi penuh rasa yang aroma, tingkat keasaman dan kepekatannya yang seimbang.

Baca Juga: Pantau Bahan Pangan Jelang Nataru, Sekda Kota Depok Sidak di Pasar Cisalak

Pilihan lain adalah minuman terfavorit di Excelso adalah Avocado Coffee yang memiliki tekstur lembut khas buah avokad dan sentuhan kopi yang memanjakan lidah.

"Outlet Excelso Pesona Square memiliki keunikan tersendiri karena memiliki ruang outdoor yang sangat luas, sehingga nyaman untuk melakukan giat kreatif untuk komunitas dan mahasiswa, ataupun untuk melakukan kumpul-kumpul keluarga di akhir pekan," jelasnya.

"Ruangan outdoor kami yang luas bisa juga menjadi lokasi yang pas untuk berbagai kegiatan seru komunitas, mahasiswa, maupun masyarakat sekitar di Depok," imbuhnya.

Baca Juga: Aklamasi Dibatalkan, Musda KNPI Depok Dilanjutkan

Tidak hanya kopi, Excelso juga terus melakukan inovasi dalam menciptakan menu makanan dan minuman yang bisa dinikmati oleh pengunjung.

Beberapa camilan ringan, seperti Golden Fried Mini Wonton dan Chicken Mushroom Quesadilla yang seru dinikmati sambil menyeruput kopi Mandheling atau Luwak Toraja.

“Tentu boleh juga menikmati kopi sambil mencicipi gurihnya Dory En Oats atau Lemon Butter Dorry,” katanya.

Halaman:

Editor: Heru Sasongko

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Sahabat Ibuprenuer, BNI Dorong Peran Ibu dalam Ekonomi

Kamis, 23 Desember 2021 | 22:26 WIB

Hadirkan Weekend Banking, Kiat BNI Optimalkan GATF

Minggu, 12 Desember 2021 | 19:36 WIB

Koti Kopi Buka Cabang Kedua di Depok

Selasa, 23 November 2021 | 15:58 WIB

Terpopuler

X